Kabar Duka
Innalillahi, Ibunda Ketua KPU RI Wafat

0
1302
Foto kenangan, sebelum masuk rumah sakit almarhumah Hj. Rusydah (duduk) sempat menyambangi dan memberi motivasi peserta pelatihan Tata Rias wajah dan pengantin yang diadakan Muslimat NU Kudus

KUDUS, Suaranahdliyin.com – Innalillahi wainna Ilaihi rajiuun, Hj. Rusydah Musthofa, penasehat PC Muslimat NU Kudus yang juga ibunda Hasyim Asy’ari (Ketua Komisi Pemilihan Umum RI) wafat. Hj. Rusydah wafat tutup usia pada pada Sabtu (25/11/2023) pukul 18.55 wib di ICU RS Kariadi Semarang.

“Rencana pemakaman Ahad (26/11/2023) pukul 13.00 wib”ujar Sekretaris Pimpinan Cabang Muslimat NU Kudus Hj. Umi Kalsum kepada Suaranahdliyin.com.

Menurut Umi, Hj. Rusydah merupakan mentor, motivator, dan sosok penasehat yang betul – betul layak dijadikan suri tauladan.

“Keikhlasan, kedermawanan dan semangatnya dalam berkhidmat tidak pernah surut sampai akhir hayat,”ujar Umi mengenang Almarhumah.

Ditambahkan, almarhumah juga sosok yang sangat mencintai Muslimat NU. Cita – citanya untuk Muslimat NU Kudus yang belum terwujud yaitu Pendirian Rumah Sakit Muslimat NU.

“Beliau sebagai Ketua YKM NU adalah salah satu sosok yang paling getol dalam usaha mengembangkan Klinik Pratama Masyithoh,”imbuh Umi.

“Semoga Allah Subhanahu wa ta’ala menerima seluruh amal kebajikan beliau dan menempatkan beliau di jannatul firdaus. Aamiin.”lanjutnya.mendoakan.

Hingga berita ini ditulis, jenazah almarhumah sudah berada di rumah duka Panjunan Wetan 383 Kudus.(adb/ros) 

Comments