
KUDUS,Suaranahdliyin.com – Fungsi masjid tidak boleh terbatas pada kegiatan ritual ibadah sem ata, melainkan harus diperluas menjadi pusat pelayanan dan pembangunan sosial keagamaan yang inklusif (terbuka).
Demikian yang disampaikan Camat Gebog, Fariq Mustofa dalam sambutannya pada acara Pembinaan Takmir Masjid yang diselenggarakan Pimpinan Cabang Dewan Masjid Indonesia (DMI) kecamatan Gebog di Masjid Taqwa Sukun, Gondosari, Jumat (21/11/2025).
Lebih lanjut, Fariq Mustofa meminta pengurus masjid untuk memaksimalkan fungsi masjid secara komprehensif. “Masjid harus dikelola menjadi lembaga yang ramah musafir dan ramah anak,” ujar Camat Fariq.
Dalam sesi materi pembinaan, Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kemenag Kudus, H. Ulin Nuha menyoroti pentingnya aspek legalitas terhadap aset masjid. Ia menekankan urgensi proses ikrar wakaf yang dilegalisasi di hadapan Pejabat Pembuat Akta Ikrar Wakaf (PPAIW) dan disertifikasi di Badan Pertanahan Nasional (BPN).
“Proses legalitas ini sangat esensial sebagai langkah preventif terhadap potensi sengketa di masa mendatang,” tegas Ulin Nuha.
Kemenag Kudus, kata Ulin, berkomitmen penuh untuk memfasilitasi para nazir (pengelola wakaf) dan wakif (pemberi wakaf) dalam melengkapi persyaratan administrasi. Kemenag menjamin bahwa seluruh proses pengurusan legalitas wakaf ini gratis sebagai bentuk dukungan untuk mewujudkan tertib administrasi wakaf di Kudus.
Sementara itu, Ketua DMI Kabupaten Kudus, H. Noor Badi, memaparkan peran strategis masjid di tengah dinamika masyarakat. Sedangkan H. Shodiqun menekankan pentingnya profesionalisme dalam pengelolaan keuangan, zakat dan pembentukan Unit Pengumpul Zakat (UPZ).
Kegiatan ini ditutup dengan harapan dari DMI Gebog agar para takmir dan pengelola masjid terus bersemangat dan berinovasi. “Mari bersama-sama saling bersinergi untuk membangun peradaban melalui masjid,”ajak sekretaris DMI kecamatan Gebog Moh. Anwar Yasfin.
Kegiatan pembinaan ini diikuti 115 peserta utusan masjid di seluruh Kecamatan Gebog.(rls/adb)







































