
KUDUS,Suaranahdliyin.com – Setelah melalui rapat tim Formatur, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Kudus periode 2019-2024 akhirnya terbentuk. Kepengurusan dibawah kepemimpinan Rais Syuriyah KH. M. Ulil Albab Arwani dan ketua PCNU Kudus H.Asyrofi Masyitho diumumkan dalam acara Ta’aruf pengurus baru di kantor NU Jl Pramuka 20 Kudus, Jum’at malam (29/3/2019).
Menurut H. Asyrofi, kepengurusan baru yang terdiri Syuriyah, Tanfidziyah dan lembaga – lajnah NU terbentuk berdasarkan musyawarah team formatur hasil konferensi Cabang NU awal Maret 2019 lalu. Disamping itu, penyusunannya juga hasil aspirasi semua MWCNU.
“Sebelumnya kami menyerap masukan dari pengurus Majlis Wakil Cabang NU (MWC NU) dan personil yang mengusulkan beberapa nama untuk masuk sebagai pengurus,”ujarnya.
Komposisi ini, kata Asyrofi, merupakan perpaduan antara profesional dan proporsional. Harapannya, mampu menjadi tim solid yang siap bekerja untuk memajukan Nahdlatul Ulama.
“Kami memadukan dari unsur orang lama dan baru yang sesuai dengan latar belakang pekerjaan (profesionalitas).”imbuhnya.
Setelah terbentuk, menurut Asyrofi, kepengurusan ini banyak yang mengharapkan menjadi kabinet impian (The great team) untuk membawa kemajuan NU Kudus. “Oleh karenanya, semua Lembaga dan Lajnah harus bisa jalan dengan baik,”harapnya.
Usai taaruf, masing-masing lembaga dan Lajnah saling melengkapi kepengurusan. Meski tidak dihadiri KH.M.Ulil Albab Arwani lantaran masih di Maroko, ta’aruf berlangsung dengan nuansa semangat baru.
Selain dihadiri semua pengurus baru, tampak juga beberapa badan otonom seperti Muslimat NU, GP Ansor, Fatayat NU, Pagar Nusa, ISNU dan IPNU-IPPNU.(adb,gie/ros).