
JEPARA, Suaranahdliyin.com – Sebanyak 35 anak dari Panti Asuhan (PA) Darul Ihsan Desa Buaran, Kecamatan Mayong mengikuti wisata edukatif dan kreatif yang diadakan oleh pengelola dan pengasuh, baru-baru ini.
Menurut salah satu pengasuh PA Darul Ihsan, Kiai Izzul Ma’ali AH, wisata edukatif dan kreatif ini antara lain diisi dengan ziarah ke makam Kanjeng Sunan Kudus dan Kanjeng Sunan Muria. ”Ziarah ini untuk mengenalkan anak-anak kepada leluhur yang telah berjasa dalam dakwah Islam di Jawa, khususnya di Kudus, Jepara dan sekitarnya,” katanya.
Sementara itu, selain ziarah, anak-anak diajak ke Waterboom Tiara Park di Purwogondo. ‘’Di Waterboom Tiara Park diajak melakukan aneka permainan (game). ‘’Tujuannya memberikan hiburan kepada anak-anak panti, agar mereka senantiasa semangat menjalani hidup dan memotivasinya meraih sukses di masa depan,’’ ujarnya. (ros/ adb, rid)