
KUDUS, Suaranahdliyin.com – Sejak dibentuk akhir 2023, Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Garda Fatayat (Garfa) Kudus sudah berusia 1 tahun. Mereka memeringati harlah dengan manaqiban dan pemotongan tumpeng di gedung MWC NU kecamatan Gebog Ahad (12/1/3025).
Menurut komandan Satkorcab Garfa Kudus Nilla Tijanil Jannah, hari lahir (harlah) terbentuknya Garfa Kudus pada 25 Desember 2023. Garfa Kudus terbentuk di era kepemimpinan Fatayat Nik Hayati.
“Kami baru memeringati harlah bersamaan triwulanan Garfa lantaran 25 Desember 2024 lalu ada kegiatan konfercab Fatayat Kudus,” ujarnya kepada Suaranahdliyin.com, kemarin.
BACA JUGA : Ditunjuk Jadi Komandan Garfa Kudus, Nilla TJ Siap “Mbabat Alas”
Nila TJ mengutarakan Garfa merupakan kader inti Fatayat yang bergerak pada bidang mitigasi kebencanaan, pengawalan dan pengamanan para ibu nyai.
“Selama satu tahun ini kami sudah menjalankan tugas-tugas sosial waktu terjadi bencana dan pengamanan kegiatan Fatayat utamanya pengamanan ibu nyai, “terangnya.
Saat ditanya, ia menyebutkan Garfa baru terbentuk di tingkat Satkorcab dengan jumlah 74 anggota. Sementara tingkat kecamatan atau desa belum terbentuk satuaan koordinasi kecamatan (Satkorcam).
” Semoga memasuki tahun kedua, Garfa Kudus semakin dirasakan manfaatnya untuk semua. Anggota juga solid dan kompak,”harapnya.

Ketua demisioner Fatayat NU Kudus Nik Hayati yang hadir dalam acara itu mendorong anggota Garfa tetap semangat berkhidmah di NU dengan hati yang ikhlas.
“Tahun kedua ini Garfa harus menelorkan (kader) adik angkatan alias mengadakan pengkaderan (DTD ke 2),” harap Nik yang mengakhiri jabatan ketua PC Fatayat Kudus pada akhir Desember 2024 lalu.
Sementara ketua baru PC Fatayat NU Kudus Hj. Farida mengapresiasi kinerja Garfa saat bertugas mengawal konfercab secara baik dan sesuai SOP.
“Ke depan, kita harus lebh fokus dalam menjalankan tugas dan kewajiban serta fungsi Garfa,” ujarnya.
Tuan ruma kegiatan triwulanan, ketua PAC Fatayat NU kec. Gebog Risda Umami mengungkapkan kekaguman pada sosok Garfa yang loyal pada organisasi.
“Semua ini tak lepas peran atau restu suami, ” selorohnya.
Usai pertemuan, mereka foto bersama dengan ketua PC Fatayat Kudus, Komandan Satkorcab Garfa dan anggota yang kompak berseragam resmi Garfa. (adb/ros)