- LKTIQ Nasional di UIN Sunan Ampel Surabaya

SURABAYA, Suaranahdliyin.com – Suasana ramai nampak di Universitas Islam Negeri Sunan (UIN) Ampel Surabaya, tepatnya pada rangkain acara Festival Qur’ani (FQ), Sabtu (27/4/2019) lalu. FQ digelar oleh UKM Pengembangan Tahfidhul Qur’an (UPTQ).
Ada beragam acara dalam kesempatan itu, yakni Lomba Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an (LKTIQ) tingkat nasional; Lomba Musabaqoh Hifdhul Qur’an 5 juz, 10 juz, DAN 20 juz tingkat Jawa Timur; Lomba Musabaqoh Hifdhul Qur’an 30 juz tingkat Jawa Timur; Lomba tartil dan HIFDHUL Qur’an Anak-anak se-Surabaya, Gresik, Sidoarjo; serta musabaqoh fahmil qur’an tingkat Jawa Timur.
Aula lantai IV Gedung Fakultas Syari’ah dipilih untuk menggelar presentasi 15 finalis LKTIQ tingkat nasional. Sebelumnya, para finalis telah dinyatakan lolos seleksi abstraksi. 150 abstraksi dipilih dan diseleksi untuk masuk tahap selanjutnya, yakni seleksi full paper, yang kemudian diambil 15 karya terbaik untuk dipresentasikan di depan tiga juri.
Di antara finalis itu adalah mahasantri dari Ma’had ‘Aly Maslakul Huda, Kajen, Pati dengan karyanya yang berjudul “Kontekstualisasi Kebaya dalam Relasi Simbol Budaya dan Syari’at Perspektif Maqosid Asy Syari’ah”.
Pafa kesempatan itu, Basma Nafisah bersama dua temannya menjelaskan perihal karya yang mereka tulis. “Karya kami merupakan respons atas keresahan busana warisan budaya lokal (kebaya), yang tergerus oleh style kekinian. Kami memandang penting mempertahankan potensi warisan budaya tersebut, dengan menggunakan perspektif Maqosid Asy Syariah,” terang Basma Nafisah, ketua LKTIQ Ma’had ‘Aly Maslakul Huda.
Karya mereka pun mendapatkan apresiasi dan pujian dari Irsyad Roqiyul Azmi, salah satu juri. “Saya mengapresiasi keberanian Anda mengikuti kompetisi ini, bersaing dengan mahasiswa PTN maupun PTAIN lain. Terlebih, Anda berani menghadirkan ide dan analisis mendalam melalui kajian kepesantrenan,” ujar Irsyad.
Dan berkat karya tulis itu, tim LKTIQ Ma’had ‘Aly Maslakul Huda yang diketuai Basma Nafisah, dinobatkan sebagai juara terbaik keempat atau Juara Harapan I dalam LKTIQ tingkat nasional yang digelar di UIN Sunan Ampel tersebut. (irs/ adb, ros)