Lakukan Ta’aruf dan Sampaikan Proja Melalui Forum Turba

0
1390
Foto bersama PC IPNU – IPPNU dengan pengurus PAC IPNU – IPPNU Bae, baru – baru ini.

KUDUS, Suaranahdliyin.com – Bertempat di Gedung MWC NU Kecamatan Bae, pada Ahad (24/3/2019) sore, dilangsungkan ‘’Turba I’’ PC IPNU – IPPNU Kudus. Kegiatan ini dihadiri oleh lima perwakilan dari masing – masing perwakilan perngurus ranting IPNU – IPPNU yang ada di wilayah Kecamatan Bae.

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 15.00 WIB, itu diawali antara lain dengan pembacaan tahlil, dilanjutkan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Syubbanul Wathan serta Mars IPNU-IPPNU.

Forum tersebut, selain sebagai sarana memperkenalkan (ta’aruf) Pengurus Harian (PH) PC IPNU – IPPNU Kabupaten Kudus, juga untuk penyampaian Program Kerja (Proja) PC IPNU-IPPNU Kudus selama satu periode.

Ketua PC IPNU Kabupaten Kudus, M. Chasan Fauzi, mengutarakan, melalui kegiatan ini, dia dan jajarannya menyampaikan berbagai kebijakan dan aturan – aturan di tubuh Pimpinan Cabang bagi PAC, PR, dan PK.

“PC, PAC, PR, dan PK tidak sekadar persoalan tingkatan struktural, melainkan bagaimana kita bisa saling bersinergi dan saling bekerja sama,’’ ungkapnya. (akmal, ilham, rifki/ gie, adb, ros)

Comments