Konferensi GP Ansor Bersama IPNU-IPPNU Lahirkan Ketua Terpilih Aklamasi

0
2030
Syaefudin Nawawi ketua GP Ansor Gebog yang terpilih secara aklamasii

KUDUS,Suaranahdliyin.com – Konferensi bersama Pimpinan Anak Cabang GP Ansor dan IPNU-IPPNU Kecamatan Gebog Kudus di Aula MTsNU Hasyim Asy’ari 2 Karangmalang Jum’at (26/1/2018) kemarin berlangsung cepat. Hasil pemilihan ketua ketiga badan otonom NU ini sesuai dengan prediksi awal.

Dalam Konferensi bersama yang dibuka Camat Gebog Arief Suwanto ini, dua Ketua PAC GP Ansor dan IPPNU Gebog terpilih secara aklamasi yakni Syaefuddin Nawawi (GP Ansor) dan Munfarihah (IPPNU). Sedangkan ketua IPNU Ustur Roid unggul 11 suara pada proses pemilihan dengan kandidat lain Muhammad Ali Muzaqi (3 suara).

Pada sidang pleno terpisah pemilihan ketua yang dipimpin Pimpinan cabang, ketiganya tidak ada yang menolak menerima amanah dua tahun ke depan. Bahkan mereka menyatakan kesiapannya seraya meminta doa supaya mampu membawa kemajuan organisasi.

“Mohon bimbingan arahan dari senior, pembina serta kerjasama kader dan pimpinan ranting supaya mampu membawa kemajuan IPPNU.”ujar Munfarihah singkat.

Syaefudin Nawawi mengatakan proses suksesi kepemimpinan ini tidak bisa lepas dari ‘skenario’ para kader dan stakholder GP Ansor. Karenanya, ia mengajak untuk saling bekerjasama membawa ansor ke depan menjadi lebih baik.

“Semua ini tidak lepas dari campur tangan semua kader mulai dari tanda tangan dan turun tangan.Maka jangan sampai ada yang cuci tangan dan tepuk tangan. Mari kita bahu membahu membangun Ansor  Gebog lebih baik dan lebih istimewa,”tegasnya sambil mohon doa supaya kuat dan amanah.

Ketua IPNU terpilih Ustur Roid (pegang mic)

Ketua IPNU Ustur Roid  juga menyatakan siap membawa amanah memajukan organisasi pelajar ini “Siap bersama-bersama kader lainnya menggerakkan pelajar NU di Gebog,”tandasnya.

Selain pemilihan ketua, Konferensi juga mengesahkan laporan pertanggungjawaban pengurus lama dan mengesahkan program kerja selama satu periode. Pada kesempatan terpisah itu, LPJ ketiga banom ini diterima semua peserta konferensi.

Pada acara pembukaan dilaksanakan juga penyerahan piala hasil perlombaan bulan prestasi pelajar yang diselenggarakan PAC IPNU-IPPNU Gebog dan lomba Semangat berfatayat oleh PAC Fatayat NU Gebog.

Hadir pada kesempatan itu, Deputi pencegahan Badan Ansor Anti Narkoba (Banaar) PP GP Ansor Andi Wibowo,Ketua PC IPNU Wahyu Saputro, ketua IPPNU Kudus Khotimatus Saadah, Wakil ketua PC GPAnsor Suparno, Ketua Fatayat Kudus Miftahurrohmah, Ketua MWC NU Gebog Suwantho, Camat Gebog Arif Suwanto, Pembina H.Asyrofi Masyitho, wakil polsek dan koramil dan tamu undangan serta ratusan peserta utusan Ranting se kecamatan Gebog.(adib)

 

Comments