
KUDUS, Suaranahdliyin.com – Bertempat di MI NU Mathali’ul Falah Desa Jepang, Jumat (11/1/2019), Yayasan Al-Kamal menyelenggarakan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan bagi anak-anak asuhnya.
Hadir dalam kegiatan itu, antara lain dr. H. Doni Wicaksono, H. Hamid Hanafi, Aries dan Era Prihantini. Tak ketinggalan, para pengurus Yayasan Al-Kamal yang menyiapkan kegiatan tersebut.
Baca Juga : Yayasan Al-Kamal Agendakan Outbond
Pada kesempatan itu, dr. Doni Wicaksono menekankan supaya para ibu dari anak yatim dan dhuafa memperhatikan kesehatan anak-anaknya dengan menjaga pola makan anak, serta menjaga kebersihan lingkungan agar sehat, apalagi di musim penghujan seperti sekarang.
Pengurus Yayasan Al-Kamal yang membidangi kesehatan, H. Hamid Hanafi, mengatakan, kegiatan penyulusan dan pemeriksaan kesehatan anak, bisa digelar secara berkala dan kontinu.
‘’Tujuannya agar kesehatan anak yang berada di bawah Yayasan Al-Kamal terpantau dan terdeteksi kesehatanya, mulai dari keterpenuhan gizi anak hingga jika terjangkit penyakit agar bisa terdeteksi secara dini,’’ (gie, ros, mail, rid, lam/ luh, adb)