AASN, Puluhan Ribu Santri Berdatangan Penuh Suka Cita

0
3230
Puluhan ribu santri putra putri memenuhi Benteng Vastenburg Surakarta

SURAKARTA,Suaranahdliyin.com – Sejak siang, puluhan ribu santri dari berbagai daerah sudah berdatangan menuju tempat Apel Akbar Santri Nusantara (AASN) di Benteng Vatenburg Surakarta, Sabtu sore (20/10/2018). Mereka dengan ekspresi suka cita memasuki pintu benteng secara berombongan.

Bahkan diantara rombongan ada yang membawa tetabuhan sambil mengumandangkan lagu Ya Ahlal Wathan dan syair lagu-lagu lainnya. Seperti Santri Ponpes Almuttaqin Pancasila Sakti (Al-Pansa) Klaten yang membawa peralatan drumband.

Menurut koordinator rombongan al Pansa Ikhsanudin, pesantren yang didirikan KH.Moeslim Imam Puro (alm) mengirimkan 200 santri. Ia menyambut baik perhelatan AASN dalam rangka Hari Santri Nasional (ASN).

“Kita sangat bersyukur atas penghargaan kepada kaum santri,”ujarnya kepada Suaranahdliyin.com sebelum masuk benteng Vatenburg.

ia menyatakan sejarah telah membuktikan peran santri atas perjuangan membela dan menjaga Negara Kesatuan Rebpublik Indonesia (NKRI). Santri Al-Pansa ,katanya, akan terus menjaga persatuan kesatuan bangsa.

“Harapannya, sebagaimana doa mbah Liem NKRI, Pancasila aman makmur damai,”tandasnya.

Apel Akbar Santri Nusantara akan dihadiri Presiden RI H. Joko Widodo. Acara bakal dimulai pukul 19.00 wib dan disiarkan langsung TV9.(gie,adb/ros)

Comments