Arif Musta’in Layangkan Dukungan KH R Asnawi Jadi Pahlawan Nasional

0
485
Arif Musta’in, ketua terpilih PC GP Ansor Kudus periode 2024 – 2028

KUDUS, Suaranahdliyin.com – Semakin banyak para tokoh, akademisi dan organisasi-organisasi yang mendukung pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada salah satu ulama kharismatik asal Kudus, KH R Asnawi.

Dukungan yang muncul, tidak hanya berasal dari Kabupaten Kudus saja, tetapi juga dari kota-kota lain. Antara lain dukungan berasal dari KH Ubaidullah Shodaqoh (Rais Syuriyah PWNU Jateng) dan juga cendekiawan NU asal Kabupaten Bateng yang juga mantan ketua PW GP Ansor Jawa Tengah, Jabir Al Faruqi.

Kini, dukungan muncul dari ketua GP Ansor Kabupaten terpilih, Arif Musta’in MPdI. Dukungan dilayangkan dan disampaikan kepada Suaranahdliyin.com, Ahad (10/3/2024).

“Kami secara pribadi, mendukung Upaya pengusulan KH R Asnawi (Mbah Asnawi) untuk mendapatkan anugerah gelar Pahlawan Nasional,” ungkapnya.

Disampaikannya, Mbah Asnawi adalah tokoh penting yang sudah sangat berjasa. “Tidak hanya bagi umat Islam di Kudus, tetapi juga bagi Indonesia,” tegasnya.

Arif Musta’in yang juga kepala SMA TBS Keramat ini menambahkan, bahwa perjuangan Mbah Asnawi tidak hanya dilakukan melalui jalur pendidikan, antara lain melalui Pondok Bendan yang didirikannya dan juga Madrasah Qudsiyyah.

“Beliau juga berjuang melalui organisasi yang cukup penting dalam konteks perjuangan Indonesia, yakni Sarikat Islam. Dan Mbah Asnawi juga termasuk tokoh penting dalam pendirian Nahdlatul Ulama (NU), yang sejak awal NU didirikan, didaulat menjadi salah satu mustasyar,” katanya. (ros/ adb, gie)

Comments