KH Arja Imroni: Haul Massal untuk Doakan Leluhur agar Mendapat Rida Allah  

0
148
KH Arja Imroni menyampaikan tausiyah

BOYOLALI, Suaranahdliyin.com – Dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, KH Arja Imroni, mengajak menjadikan usaha meraih tempat di surga Allah Subhanahu wa Ta’ala sebagai tujuan utama dalam hidup melalui istikamah ber-Nahdlatul Ulama (NU).

“Penting istikamah dalam mengikuti jalan NU agar ajaran yang dianut tetap konsisten menjadi panduan sehari-hari,” katanya.

KH Arja Imroni menyampaikan hal itu dalam Pengajian Akbar memeringati Hari Lahir (Harlah) ke-103 NU dan Haul Massal ke-36 Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Karanggede, Boyolali, yang digelar di Gedung Serba Guna Desa Klari pada Ahad (25/1/2026) lalu.

Dia pun mengemukakan alasan, mengapa umat perlu ber-NU, yakni karena yang menjadi nilai-nilai NU adalah sesuai ajaran Islam yang benar, seperti mendoakan orang tua atau leluhur yang telah mendahului.

Menurutnya, insyaallah semua yang menjalankan ajaran agama dengan benar termasuk golongan orang-orang beriman.

Namun demikian, setelah memiliki iman, dianjurkan untuk senantiasa bertakwa kepada Allah, karena takwa merupakan puncak dari kesempurnaan iman untuk bekal di hari kemudian.

Lebih lanjut dia menjelaskan, acara haul massal yang diselenggarakan MWCNU Karanggede ini bertujuan untuk mendoakan leluhur, orang tua, muasis, dan alim ulama yang telah mendahului kita.

“Tujuan haul untuk mendoakan leluhur agar mendapatkan rida dan tempat terbaik di sisi Allah,” jelasnya dalam pengajian yang dihadiri ribuan jemaah ini.

Selain itu, Kiai Arja juga mengucapkan selamat Harlah ke-103 NU dan semoga terus berjaya serta  memberikan manfaat bagi umat bangsa.

Ribuan jemaah menghadiri pengajian

Rais Syuriah MWCNU Karanggede, KH Muhdi Zamru, menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya acara ini serta mengajak seluruh komponen masyarakat untuk terus memperkuat nilai-nilai kesatuan dan ukhuwah islamiyah yang menjadi landasan NU.

Acara juga dihadiri Bupati Boyolali, Agus Irawan yang mengapresiasi upaya NU Karanggede dalam memelihara keharmonisan masyarakat dan mengajak semua pihak untuk terus bekerja sama dalam membangun daerah Boyolali yang lebih baik. (bani/ sis, ros, adb)

Comments