Wakili Jateng, PC Ma’arif NU Kudus Kirim Atlet di Porsemanas

0
1872

KUDUS,Suaranadliyin.com – Pengurus Pusat  (PP) Lembaga Pendidikan Ma’arif NU akan mengadakan Pekan Olah Raga & Seni Ma’arif Nasional (PORSEMANAS) I di Malang jawa Timur pada 23-27 Juli 2018. Pada event itu, PC Ma’arif NU Kudus mengirimkan atlet pada beberapa cabang olah raga dan seni.

Sekretaris Pengurus Cabang LP Ma’rif NU Kudus Chudlori menjelaskan keikutsertaan Kudus ini untuk mewakili Jawa Tengah. Beberapa cabang lomba olah raga dan seni yang diwakili Kudus diantaranya  Bola Voli SMA putra-putri, Lari 1000 meter (MA), bulu Tangkis putri, Tenis Meja MA Putra dan pencak silat Seni Wiraloka. Sementara pada cabang Seni, Kaligrafi (Mts), Pidato Bahasa Inggris (Mts), Pidato Bahasa Inggris (MA).Sarhil Al-qur’an, Cerdas Cermat Aswaja ke-NU-an) dan paduan suara (SMA).

“Di bawah bimbingan guru pendamping dan pelatih, anak-anak sudah siap berlaga di Porsemanas I nanti,”ujarnya kepada Suaranahdliyin.com, Kamis (19/7/2018).

Ia mengatakan Kudus ditunjuk PW Ma’arif lantaran pada Porsema Tingkat Jawa Tengah meraih juara umum. “Beberapa cabang lomba itu, Kudus kebetulan peraih medali Emas di Porsema Jateng lalu,”imbuh Chudlori.

Dia mengharapkan dukungan dan do’a agar atlet Ma’arif Kudus mampu meraih prestasi pada level Nasional sehingga bisa membawa nama harum Jawa Tengah. dengan meraih prestasi. “Insya Allah, kami siap berjuang demi Ma’arif Kudus dan Jawa Tengah,”tandasnya.

Sementara Porsemanas pertama ini melombakan 10 cabang olah raga dan 9 cabang seni. Sejumlah kampus dan sekolah/madrasah di kota Malang Jawa Timur bakal menjadi tempat pelaksanaan lomba yang diikuti kontingen Ma’arif NU se Indonesia. (adb)

Comments