IPNU – IPPNU Jepang Pakis Gelar Workshop Seni Budaya

0
1794
Saliem Sabendino menerima cinderamata usai menjadi pemateri workshop, kemarin sore.

KUDUS, Suaranahdliyin.com – Teater Pancer Pimpinan Ranting (PR) IPNU – IPPNU Desa Jepang Pakis, Kecamatan Jati menyelengarakan workshop seni – budaya. Workshop dilangsungkan di halaman Madrasah Diniyah (Madin) An-Nafi’ah Dukuh Karang Pakis, Jum’at (25/10/2019).

Menghadirkan seniman – sastrawan Kota Kretek, Saliem Sabendino, workshop mengusung tema ”NKRI Harga Mati Budaya Harga Diri’. Momentum tersebut sekaligus dipergunakan untuk me-launching kelompok ”Teater Pancer” PR IPNU – IPPNU Jepang Pakis.

Ketua penyelengara workshop, Wahyu Dwi Pranata, menyampaikan, dalam kegiatan tersebut diisi pula dengan performance musik, pembacaan puisi dan talk show. ”Tujuan diselengarakanya acara ini, adalah untuk mengenalkan seni teater kepada masyarakat, serta memberikan bekal seni budaya terhadap kader IPNU – IPPNU,” jelasnya.

Saliem Sabendino yang didapuk sebagai narasumber, mengapresiasi kegiatan positif yang digelar para kader Nahdlatul Ulama (NU) itu. ”Kebudayaan menjadi bagian terpenting bagi kaum mileneal, agar tidak terombang ambing dan terlempar dalam ruang konsumtif,” ujarnya. (ros/ adb, rid, gie)

Comments