GNLD Bagi Pendidik Kudus Angkat Tema Moderasi

0
1151

KUDUS, Suaranahdliyin.com – Pada Kamis (29/7/2021) besok, mulai pukul 09.00 hingga 11.30 WIB melalui Zoom Meeting, kembali akan dilangsungkan webinar Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) bagi pendidik di Kabupaten Kudus.

Pada kesempatan GNLD tersebut, tema yang akan diusung adalah “Moderasi dan Penanaman Nilai-Nilai Keagamaan melalui Online”.

Narasumber terdiri atas Abd Halim MHum (Dosen Prodi PAI FIT IAIN Surakarta), Andie Wibianto (Konsultan dan Praktisi Public Relation), Sopril Amir (Program Coordinator at Tempo Institute), dan Drs H Akhmad Mundakir MSi (Kepala Bagian Akademik Kemahasiswaan dan Kerja Sama IAIN Kudus). (mail, rid/ adb, ros)

Comments