Dirikan Islamic Therapi Center, MWC NU Kota Kudus Buka Layanan Terapi Kesehatan untuk Masyarakat Umum

0
53

KUDUS, Suaranahdliyin.com – Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) kecamatan Kota Kudus membuka layanan terapi kesehatan untuk masyarakat umum. Dalam pelaksanaannya, mereka mendirikan Islamic Therapy Center (ITJ – Terapi Islam Asyarof di gedung MWC NU Kota Jalan Kudus–Jepara RT 03 RW 09 Kelurahan Purwosari, Kecamatan Kota Kudus,

Ketua MWC NU Kota Tarjono menjelaskan Islamic Therapy Center (ITC) – Terapi Islam ASYAROF adalah tempat terapi dibawah MWC NU Kota, yang berfokus untuk melayani terapis anak-anak di Sekolah ABK Asyarof sekaligus membuka layanan terapi berbasis nilai-nilai keislaman untuk masyarakat umum.

“Layanan ini ditujukan sebagai ikhtiar pendampingan spiritual bagi individu yang mengalami berbagai permasalahan kejiwaan dan nonmedis, dengan pendekatan doa, dzikir, serta pembinaan ruhani.”terangnya

Tarjono mengatakan Terapi Islam Asyarof melayani pasien laki-laki dan perempuan, dengan penanganan yang mencakup gangguan syaraf, gangguan konsentrasi, autisme, gangguan nonmedis, serta terapi spiritual. Kegiatan terapi dilaksanakan dalam suasana religius dan kondusif, dengan mengedepankan nilai adab, etika, serta kenyamanan peserta terapi.

“Pelayanan terapi diselenggarakan secara rutin setiap hari Senin hingga Kamis pukul 10.00–12.00 WIB dan bertempat di Gedung Asyarof MWC NU Kota, Jalan Kudus–Jepara (belakang RS Sarkis). Khusus bagi pasien laki-laki, pendampingan oleh anggota keluarga perempuan diwajibkan sebagai bagian dari ketentuan layanan”jelas Tarjono.

Ditambahkan, layanan ini terbuka bagi masyarakat luas dan dapat diakses melalui pendaftaran yang dibuka selama 24 jam. Masyarakat yang berminat mengikuti terapi dapat menghubungi nomor layanan 081 326 360 886 untuk memperoleh informasi lebih lanjut.

“Dengan hadirnya Islamic Therapy Center (ITC) – Terapi Islam Asyarof, diharapkan masyarakat memiliki alternatif pendampingan spiritual yang selaras dengan nilai-nilai Islam dalam upaya memperoleh ketenangan jiwa dan keseimbangan batin.”Imbuhnya

Disamping ITC, Sekolah Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) yang dikelola Yayasan Asyarof MWC NU Kota mulai membuka pendaftaran siswa baru tahun ajaran 2026/2027. Untuk informasi pendaftaran bisa menghubungi bagian TU/admin lewat nomor kontak 081326360886 (adb/ros)

Comments