Peduli Lingkungan, PMII Demak Tanam Ratusan Pohon

0
1719
Kader PMII tengah menanam pohon di desa Sedo Demak Kota dan dibantu aparat keamanan setempat.

DEMAK,Suaranahdliyin.com – Dalam rengka memeringati Hari Sejuta Pohon Sedunia, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Sultan Fatah Kabupaten Demak melakukan kegiatan penanaman pohon di Desa Sedo, Demak Kota, Jawa Tengah. Ahad (10/1/2021) Mereka menanam sedikitnya  500 bibit batang pohon yang berupa bibit pucuk merah 200 batang, Glodogan 100 batang, ketapang kencana 100 batang, Sirsak 100 batang.

Menurut Ketua Komisariat Sultan Fatah Demak, Ahmad Romdloni , aksi peduli lingkungan ini sebagai rangkaian acara Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA) PMII Komisariat Sultan Fatah Demak yang berlangsung selama tiga hari sejak jumat lalu (08/01/2021). Tujuannya, agar menciptakan kota Demak semakin hijau sekaligus memberikan manfaat banyak bagi makhluk hidup.

“Seperti halnya menyerap karbon, menyaring polusi udara, mengurangi suhu panas bumi, meningkatkatkan jumlah pasokan air dalam tanah dan masih banyak lagi manfaat lainnya.”ujarnya.

Romdhoni mengatakan bahwa penanaman ini merupakan salah satu bentuk aktualisasi dari Nilai Dasar Pegerakan (NDP) PMII yaitu hablum minal alam (hubungan manusia dengan alam). Diharapkan, kader PMII bisa lebih peka lagi sehingga mampu memperhatikan dan peduli dengan kondisi lingkungan sekitar.

“Bagi PMII, penanaman pohon ini sudah menjadi tradisi setiap tahun, Semoga bisa memberi manfaat, menjadi nilai ibadah dan tetap istiqomah,” ujarnya.

Kadr PMII Demak sebelum kegiatan penanaman pohon

Sementara saat dikonfirmasi terpisah, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Balai Sertifikasi dan Pembenihan Tanaman Hutan (BSPTH) provinsi jawa tengah, Guntur Gunawan sangat mengapresiasi kegiatan penghijaun tersebut, Menurutnya, upaya tersebut mampu menumbuhkan rasa kecintaan terhadap alam.

“Terimakasih banyak untuk adek-adek PMII yang sudah ikut menyemarakkan kelestarian alam, semoga organ-organ yang lain juga ikut tergerak dalam investasi lingkungan bersifat jangka panjang ini, kapanpun ada kegiatan penanaman kembali, kami siap mensuport,” jelas Guntur.

Pernyataan senada juga disampaikan  sekretaris desa sedo, Agus Utomo. Ia menilai kegiatan tersebut sangat bagus dan patut dicontoh oleh mahasiswa-mahasiswa lain, apalagi di desa Sedo sendiri ada beberapa dusun yang masih kesulitan perihal persediaan air bersih terutama dimusim kemarau.

“Terimakasih sudah memilih desa kami sebagai lokasi titik penanaman pohon, semoga dengan penanaman bibit pohon ini nantinya bisa mengurangi kesulitan air bersih yang sudah menjadi langganan di Desa kami,” ujar Agus.

Penanaman pohon ini diikuti juga Perangkat Desa, Bhabinkamtibnas, Babinsa, Ikatan Alumni PMII, Pengurus Cabang PMII,  Pengurus Komisariat Abdurrahman Wahid dan Pengurus Komisariat Syekh Siti Jenar Demak. (Sam/adb)

 

Comments