Calon Kasatkoryon Banser Ikuti Uji Kelayakan

0
1627
Para calon Kasatkoryon ikuti uji kelayakan

BOYOLALI, Suaranahdliyin.com – Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor beserta Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Banser dan Rijalul Ansor Boyolali, melakukan uji kelayakan calon Kepala Satuan Koordinasi Rayon (Kasatkoryon) Banser Kecamatan Juwangi dan Kecamatan Ampel, di Ponpes Tahfidzul Qur’an, Dukuh Suruhan, Desa Karangjati, Kecamatan Wonosegoro, Boyolali, Kamis (18/03/21).

Tim uji kelayakan terdiri atas Husein Ahmadi (Ketua PC GP Ansor Boyolali), Ahmad Muzamil (Kasatkorcab Banser Boyolali), Gus Mannan Maknawi (Ketua Rijalul Ansor Boyolali), dan sejumlah pengurus lain.

Pada kesempatan itu, para calon Kasatkoryon Banser ditanya tentang berbagai hal, untuk mengetahui tingkat pemahaman mereka antara lain tentang keorganisasian dan terkait ahlussunnah wal-Jamaah (Aswaja).

Menurut Husein, pemahaman tentang keorganisasian dalam Nahdlatul Ulama (NU) beserta badan otonom (banom), baik terkait pola hubungan, pembagian tugas, maupun bentuk kerja samanya, harus dipahami dan dipraktikkan dengan tepat di lapangan oleh semua kader, lebih – lebih seorang Kasatkoryon Banser.

“Uji kelayakan ini sebagai salah satu metode, untuk mengetahui tingkat pemahaman calon Kasatkoryon tentang keorganisasian dan tentang Aswaja. Juga sebagai sarana menjelaskan mengenai tugas Kasatkoryon dan semua kader Ansor – Banser, serta pola kerja samanya dengan NU beserta banom,” ungkapnya.

Gus Mannan, menyebut pentingnya Kasatkoryon sebagai koordinator, dalam peningkatan keilmuan agama anggota maupun kepada warga, baik dengan terjun langsung maupun bekerja sama dengan Rijalul Ansor dan para kiai.

“Kasatkoryon, selain mengkoordinasikan tugas – tugas di lapangan, juga diharapkan turut mengkondisikan anggota untuk terus mengaji, dan memberi pemahaman keagamaan kepada warga,” katanya.

Ahmad Muzamil berharap, kepada para calon Kasatkoryon, baik terpilih maupun tidak, tetap taat kepada peraturan organisasi dan bekerja sama membangun GP Ansor – Banser. “Saya sepakat dengan Gus Husein Ahmadi, termasuk mengenai ketaatan Kasatkoryon dan kader GP Ansor – Banser pada umumnya kepada komando dalam menjalankan aktivitas,” tegasnya. (siswanto/ gie, rid, ros, adb)

Comments