
Jepara, Suaranahdliyin.com – Bulan Ramadhan identik dengan memberi sedekah kepada orang yang berpuasa. Takjil adalah salah satu caranyanya dan menjadi hal yang lumrah bagi muslim Indonesia. Demikian agar mendapat pahala puasa seperti orang tersebut.
Hal itulah yang menginisisasi para kader NU Mayong membagikan sekitar 700 takjil gratis di area perempatan Pasar Mayong, Jepara, Sabtu, (9/6/18). Sasaran yang dituju yakni para pengendara motor yang berhenti di lampu merah perempatan jalan. Acara yang diselenggarakan oleh PAC IPNU IPPNU Mayong ini merupakan agenda perdana dilaksanakan.
Ketua PAC IPNU Mayong, Sa’dullah mengatakan acara ini bermula dari banyaknya pengendara sepeda motor, khususnya karyawan pabrik yang pulangnya terlalu sore atau magrib. Sehingga mereka tidak bisa berbuka puasa pada waktunya.
“Akhirnya kami mengajak pengurus dan kader tentang indahmya berbagi kepada sesama,” ujar pria yang disapa Kang Dullah ini.
Salah satu panitia, Ishomuddin mengatakan acara ini terselenggara berkat kerja sama pengurus PAC dengan DKAC, CBP, KPP Mayong dan Alumni Lakmud 2018. Sehingga semua kader muda NU Mayong dapat bersatu dan saling menjaga silaturrahim bersama.
“Semoga acara ini bermanfaat bagi pribadi maupun organisasi serta kedepannya bisa ditingkatkan lagi,” katanya.
Usai bagi takjil, peserta berbuka puasa dengan para Banom NU lainnya yakni MWCNU, Muslimat, Fatayat, Ansor, Banser di Ponpes Al-Anwar Mayong. (rls,lim/rid)