Halalbihalal Membangun Keakraban Warga Pasuruhan Kidul Kudus

0
706
Habib Abu Bakar Baagil memimpin Maulid Nabi dalam Halalbihalal RT 03 RW 01 desa Pasuruhan Kidul

KUDUS,Suaranahdliyin.com –  Keluarga besar warga RT 03 RW 01 desa Pasuruhan Kidul Jati Kudus mengadakan Halalbihalal hari raya IdulFitri 1445 H bertempat di jalan poros Pos Kamling, Senin malam (23/04/2024).

Dalam acara itu, Habib Abu Bakar Baagil dari Kudus memimpin pembacaan Maulid Nabi dengan iringan rebana Syifaul Qulub (Kudus) .

Ketua RT, Dhani Kurniawan mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kerukunan warga dan rasa syukur usai menunaikan puasa Ramadan sehingga kembali menjadi fitri. Ia juga mengajak masyarakat dalam menjaga kerukunan bersama antar warga sekitar.

”Mari bersama-sama kita jalin keakraban dan kerukunan warga agar tercipta suasana yang harmonis,”ajaknya.

“Menjaga keharmonisan bersama merupakan bentuk sikap dan tindakan sebagai warga negara Indonesia yang baik dan bijaksana,” sambung Dhani.

Kepala Desa Pasuruhan Kidul, Sunarto menyampaikan pesan untuk segenap warga selalu waspada terhadap banyaknya kasus penyakit Demam Berdarah (DB).

“Saya mewakili jajaran pemerintahan desa mohon maaf apabila dalam melayani warga kurang maksimal dan juga apabila ada kekhilafan yang kurang enak di hati masyarakat”ujarnya.

Di dalam pertengahan maulid, Habib Abu Bakar mengajak masyarakat untuk bersama menjadi umat yg berakhlaqul karimah, berbakti kepada orang tua.

Selain Kepala Desa, kegiatan dihadiri pula anggota Badan Permusyawaratan Desa, Babin/Bhabinkamtibmas, tokoh agama, dan seluruh warga RT 03 RW 01 serta tamu undangan lainnya.(afril, choirul/adb)

Comments