
KUDUS, Suaranahdliyin.com – Ramadan 1444 H/ 2023 M, MA NU Tasywiquth Thullab Salafiyah (TBS) Kudus menggelar pengajian Ramadan bagi para santri atau peserta didiknya.
Peserta didik yang mengikuti pengajian Ramadan ini mulai dari kelas Persiapan Aliyah (MPA), kelas X dan kelas XI. “Untuk kelas XII, saat ini masih dalam proses mengikuti Asesmen Madrasah (AM),” terang kepala MA NU TBS Kudus, Kiai Syafi’i melalui wakil kepala bidang kesiswaan, Kiai Noor Yasin.
Menurut Kiai Noor Yasin, pengajian Ramadan ini adalah bagian kegiatan wajib yang harus diikuti oleh para santri, mulai dari MPA, kelas X dan kelas XI. “Ini bagian dari kegiatan wajib anak-anak. Jadi semua santri (peserta didik) wajib mengikuti,” tegasnya.
Dia menambahkan, pengajian Ramadan ini diampu oleh beberapa kiai, yaitu KH M Arifin Fanani, Kiai Syuaib Amin, Kiai Suwantho, KH Subhan dan Kiai Shomadi.
“Semoga dengan mengikuti pengajian Ramadan secara baik dan ikhlas, para santri akan mendapatkan keberkahan Ramadan dan mendapatkan ilmu yang manfaat,” tutur Kiai Noor Yasin. (mail, ros/ rid, adb)