Outbound Awali Follow Up Alumni Makesta IPNU-IPPNU Karangampel

0
2546
Alumni Makesta IPNU-IPPNU Karangampel

KUDUS, Suaranahdliyin.com – Mengawali follow up makesta IPNU-IPPNU Karangampel tahun 2019 mengadakan outbond untuk pelajar NU. Kegiatan yang diikuti oleh puluhan kader IPNU-IPPNU ini dilaksanakan di lapangan SD N 2 Karangampel, Kaliwungu, Kudus, Jumat (23/08/19).

Ketua PR IPNU Karangampel, Muhammad Nafi’uddin, mengatakan tujuan follow up dengan outbound kali ini untuk meningkatkan rasa cinta dan loyalitas alumni Makesta terhadap organisasi. “Diharapkan pula acara ini meningkatkan kerjasama tim (team work) serta menjalin silaturrahim sesama alumni Makesta,” ujarnya.

Ia juga mengatakan bahwa selain outbond, masih ada beberapa kegiatan lanjutan untuk mengisi follow up alumni makesta. Salah satunya yaitu mengajak alumni Makesta berziarah ke makam sesepuh desa (punden) yang ada di Desa Karangampel. Kegiatan ziarah bertujuan mendalami amaliyah Aswaja Annahdliyyah sebagai penguatan aqidah.

“Bersama alumni kami akan terus mengasah nalar para anggota baru IPNU-IPPNU Karangampel dalam kegiatan follow up, sehingga mereka menjadi anggota yang loyal dan memiliki ideologi Aswaja yang kuat,” Imbuhnya.

Senada dengan Nafi’uddin, ketua Majelis Alumni IPNU-IPPNU Karangampel, M. Azwar Anas mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan PR IPNU-IPPNU Karangampel. Bahkan Majelis Alumni telah berkomitmen untuk mendampingi Pengurus beserta kader baru alumni Makesta.

“Kami akan mendampingi semua kegiatan yang diagendakan oleh PR. IPNU IPPNU Karangampel. “Kami berharap di Era Milenial ini, pelajar NU khususnya kader IPNU-IPPNU Desa Karangampel harus aktif dan inovatif dalam menjalankan organisasi,” terangnya. (rls/rid)

Comments