Gus Nung Pimpin FK KBIHU Kabupaten Jepara 2021-2026

0
1857
Peserta Musda foto bersama usai acara

JEPARA, Suaranahdliyin.com – Musyawarah Daerah (Musda) III Forum Komunikasi Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh (FK KBIHU) Kabupaten Jepara, secara aklamasi memilih KH. Nuruddin Amin (Gus Nung) sebagai ketua periode 2021-2026.

Musda yang dilangsungkan di Minang Palace Restourant, Ahad (7/3/2021) lalu, itu diikuti oleh 13 anggota FK KBIHU. Nampak hadir pula pada kesempatan itu, H Muh Habib (kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara) dan Hj. Hastuti Harijati (Kasi Pelayanan Ibadah Haji).

H Muh Habib, menyampaikan, pemberangkatan jamaah haji pada 2021 ini, diharapkan sudah ada keputusan dari Menteri Agama RI pada Maret ini. “Semoga Maret ini sudah ada kejelasan mengenai pemberangkatan haji,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, H Muh Habib juga menyerahkan izin operasional dari Kemenag RI kepada KBIHU Arafah, KBIHU Nahdlatul Ulama, KBIHU Jabal Nur, KBIHU Nurul Baroroh dan KBIHU  Amanah Al Kautsar.

Gus Nung –sapaan akrab KH Nuruddin Amin- mengutarakan, dirinya bukanlah yang terbaik di antara peserta Musda yang hadir. Namun demikian, amanah yang disematkan, akan dilaksakan sebaik mungkin.

“Semoga kepengurusan akan kompak. Kekompakan akan berbuah khidmah dan pelayanan kepada jamaah haji dan umroh semakin baik, sehingga mengantarkan jamaah menjadi haji mabrur dan umroh maqbulah,” katanya.

Sementara itu, pada kesempatan tersebut, di samping memilih ketua, Musda III DPD FK KBIHU juga melakukan konsolidasi organisasi, reorganisasi dan penyusunan program kerja DPD FK KBIHU Kabupaten Jepara 2021-2026. (zak/ adb, rid, luh)

Comments