Terpilih Jadi Koornas AIS Nusantara, Ulinnuha Akan Wujudkan Rumah Kreatif

0
695
Ketua baru AIS Nusantara Ulinnuha Lazulfaa Wakhusnaa Ma’ab

WONOSOBO, Suaranahdliyin.com Ulinnuha Lazulfaa Wakhusnaa Ma’ab terpilih menjadi Koordinator Nasional (Koornas) Arus Informasi Santri (AIS) Nusantara masa khidmat 2024-2027. Dalam Forum Musyawarah Nasional (Syawirnas) AIS Nusantara di Pondok Pesantren Al-Anwar, Jawar, Wonosobo pekan lalu, Ulinnuha menyisihkan dua calon lainnya, Diqqi Alvin Hasan dan Muallif Wijdan Kayis.

Dalam penyampaian visi, Ulinnuha mengatakan digitalisasi dakwah pesantren dan ahlussunnah wal jamaah tentunya menjadi program utama. Namun pasca covid, semua itu sudah tercapai sehingga arah program ke depan lebih mengangkat isu-isu yang terkait ada di pesantren.

“Karena bagaimanapun juga hari ini semua media pondok sudah sangat aktif dan mereka sudah berbondong-bondong menciptakan konten-konten yang menarik semacam meliput kiainya saat sedang memberikan pengajian dan lain sebagainya. Ini tentunya kemajuan yang sangat pesat di dunia digitalisasi dakwah pesantren,”ujar Ulinnuha.

“Topik isu terkini dipesantren akan kita angkat seperti kasus bullying. AIS Nusantara nantinya akan menggandeng dengan pihak-pihak terkait untuk memberikan penyuluhan-penyuluhan di pesantren.”sambungnya.

Program selanjutnya, kata dia  akan merealisasikan kartu keanggotaan AISNU. Database ini sangat penting untuk mengetahui jumlah anggota yang aktif maupun non aktif.

“Kartu ini juga nanti berfungsi sebagai e-money, dan kita akan menggandeng mungkin salah satu bank dari BUMN ataupun swasta yang kita akan ajak kerjasama untuk pengadaan kartu ini,”terang Ulinnuha.

Pihaknya juga bakal memaksimalkan potensi sumber daya manusia (SDM) dari setiap anggota di daerah nusantara namun belum semuanya terserap. Hal ini menjadi salah satu program utama.

“Untuk memaksimalkan potensi mereka, salah satunya dengan mewujudkan rumah kreatif AIS Nusantara supaya potensi-potensi teman-teman di koordinator daerah, wilayah bahkan  koordinator nasional nanti bisa bersama-sama di rumah kreatif untuk membangun konten dan lain sebagainya,”paparnya.

Ketua Umum Gerakan Pemuda Ansor Gus Addin Jauharudin turut mengucapkan selamat atas terpilihnya Ulinnuha sebagai Koordinator Nasional AIS Nusantara yang menggantikan Anifa Hambali. Ia mengatakan media sosial menjadi sangat penting bagi semua kalangan masyarakat khususnya para santri dan anak-anak muda Indonesia.

“Mudah-mudahan dengan momentum terpilihnya Ulinnuha sebagai Koordinator Nasional AISNU semakin menjadi masif gerakan santri dan anak muda lainnya. Terutama terlibat aktif mengambil peran dalam transformasi dakwahnya untuk meramaikan media sosial dan menjadi garda terdepan dalam mengkampanyekan Islam Ahlussunah wal Jamaah,”ujarnya.(rls/adb)

Comments