PAC GP Ansor Musuk-Tamansari Salurkan 260 Paket Sembako

0
1220
Perwakilan GP Ansor dan Banser mendistribusikan paket sembako kepada warga

BOYOLALI, Suaranahdliyin.com – Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Musuk-Tamansari, mendistrisbusikan sebanyak 260 paket sembako kepada warga kurang mampu di 20 desa yang berada di wilayah Kecamatan Musuk-Tamansari, Senin (18/5/2020).

Itu adalah rangkaian Bakti Sosial (Baksos) para kader GP Ansor, dan merupakan tahap pertama dari kegiatan yang dijadwalkan berlangsung selama tiga hari. Selama itu, para kader GP Ansor dan Banser Musuk-Tamansari berkeliling dari satu desa ke desa lain, untuk membagikan paket sembako secara langsung ke warga yang berhak menerima.

M. Wahyu, Ketua PAC GP Ansor Musuk-Tamansari, mengutarakan, momentum Ramadan ini harusnya bisa dimanfaatkan umat Islam, khususnya kader NU di manapun berada, untuk bersedekah sesuai kemampuan.

“Selain pahala yang berlipat ganda, sedekah saat ini adalah waktu yang tepat, karena banyak warga semakin kesulitan ekonomi akibat terdampak adanya pandemi Covid – 19,” katanya. ‘’Giat baksos di kondisi seperti sekarang, sangat dirasakan manfaatnya oleh warga,’’ tambahnya. (wahyu, sis/ ros, adb, gie, rid)

Comments