Gandeng Fatayat NU, Tim Mahasiswa KKN IPMAFA Pati Sosialisasi Pembuatan Sertifikat PIRT Gratis

0
140
Tim KKN IPMAFA bersama pelaku UMKM desa Bakaran Kulon Juwono

PATI, Suaranahdliyin.com – Tim mahasiswq Kuliah Kerja Nyata (KKN) Institut Pesantren Mathali’ul Falah IPMAFA) Pati melakukan sosialai pembuatan sertifikat PIRT (Pangan Industri Rumah Tangga) di desa Bakaran Kulon Juwono, belum lama ini. Acara yang menggandeng Fatayat NU Bakaran Kulon jni dihadiri oleh pelaku usaha mikro dan kecil di desa setempat.

Dalam kesempatan ini, koordinator desa, Ahmad Faiq Nur menjelaskan bahwa program sertifikat ini sepenuhnya gratis bagi para pelaku usaha. Adanya program sertifikat gratis ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas produk pangan yang dihasilkan oleh pelaku usaha mikro dan kecil di Desa Bakaran Kulon.

“Sertifikat PIRT juga akan memberikan nilai tambah bagi produk mereka sehingga lebih mudah diterima oleh konsumen”, ucap Ahmad Faiq Nur.

Tim KKN Pemberdayaan IPMAFA juga berkomitmen untuk mengawal proses pembuatan sertifikat PIRT hingga selesai. “Hal ini tentu sangat membantu para pelaku usaha yang mungkin merasa kesulitan dalam mengurus administrasi, “imbuhnya

Para pelaku usaha yang hadir dalam acara ini merasa sangat terbantu dengan adanya sosialisasi ini. Mereka berharap bahwa dengan sertifikat PIRT, produk mereka bisa lebih dikenal dan diterima di pasar yang lebih luas.

“Kami sangat berterima kasih kepada Tim KKN dan Fatayat NU yang telah membantu kami memahami pentingnya sertifikat PIRT.”ujar Salamah, salah satu peserta. (rls/adb)

Comments