
KUDUS,Suaranahdliyin.com – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Duta Karya Kudus boleh dibilang salah satu sekolah umum yang komitmen mendukung IPNU-IPPNU. Hal ini dibuktikan adanya Pimpinan Komisariat (PK) IPNU-IPPNU SMK Duta Karya yang tetap eksis berkembang dinamis.
Belum lama ini, PK IPNU-IPPNU SMK Duta Karya mengadakan pelantikan dan orientasi pengurus masa hidmah 2018 – 2019. Dalam orientasi, kepengurusan dibawah ketua Moh. Rizal (IPNU) dan Diah Rahmawati (IPPNU) mendapat bekal materi kepemimpinan dari tim Pimpinan Cabang IPNU-IPPNU Kudus serta PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Bae.
“Ini merupakan periode kedua IPNU-IPNU setelah dilakukan musyawarah komisariat. Kepala sekolah, Wakasis, pembina OSIS, IPNU-IPPNU semua guru dan staf SMK Duta Karya hadir menyaksikan,”ujar Kepala SMK Duta Karya M. Thoat Muhtar kepada Suaranahdliyin.com, kemarin.
Thoat mengatakan Komisariat IPNU-IPPNU Duta Karya merupakan komisariat yang pertama berdiri di SMK yang tidak dibawah naungan LP Ma’arif. Ditegaskan, Yayasan dan SMK Duta Karya sangat mendukung, memfasilitasi dan membiayai 100 persen program IPNU-IPPNU komisariat ini.
“Semoga dengan adanya IPNU-IPPNU komsariat SMK ini dapat membentuk karakter pelajar dan generasi yang berhaluan Aswaja Annahdliyah.”harapnya.
Ketua PC IPNU Kudus M.Wahyu Saputra memberikan apresiasi keaktifan PK IPNU-IPPNU SMK Duta Karya. Menurutnya, SMK DUTA KARYA merupakan salah satu komisariat IPNU-IPPNU yang paling aktif di kabupaten Kudus .
“Sangat tepat jika siswa siswi SMK Duta Karya lebih memilih PK IPNU IPPNU. Karena kelahiran IPNU-IPPNU memang disiapkan sebagai wadah kaderisasi pelajar NU.“tandasnya.
Terkait pelantikan serta orientasi pengurus, pihaknya mengucapkan terima kasih. Ia mengharapkan orientasi ini mampu menambah kefahaman seorang pengurus akan kebutuhan dan jati diri organisasi.
“Dengan demikian organisasi akan tetap eksis dan program kerja sesuai kebutuhan pelajar saat ini,”imbuh Wahyu.(adb/ros)