RMI Wujudkan Pesantren Sehat Melalui Pola Hidup Bersih

0
1593
Pembukaan Workshop Pesantrenku Bersih Pesantrenku Sehat di Pesantren Al Hikmah Ngadipurwo, Blora yang ditandai pemukulan gong oleh Santiaji Gunawan (perwakilan PT PGN)

BLORA,Suaranahdliyin.com – Dalam menumbuhkan kesadaran para santri untuk berlaku hidup bersih dan sehat, Pengurus Pusat Rabithah Ma’ahid Islamiyah Nahdatul Ulama (PP RMINU) bekerjasama dengan PT. Perusahaan Gas Negara (PGN)  telah menyelenggarakan kegiatan Workshop Pesantrenku Bersih Pesantrenku Sehatd (PBPS) engan Tema “mewujudkan Pesantren Sehat Melalui Pola Hidup Bersih” Jum’at – Sabtu (15-16/3/2019).

Dalam kegiatan yang bertempat di Pondok Pesantren Al Hikmah Kabupaten Blora ini, santri mendapat gemblengan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan di bidang kebersihan dan penataan lingkungan. Pelatih dari tim PBPS PW RMINU Jawa Tengah mendampingi peserta dengan menyampaikan materi pentingnya kebersihan & kesehatan lingkungan pesantren dan teknis penyusunan SOP menjaga kebersihan lingkungan pesantren.

Ketua PP RMI NU KH.Abdul Ghoffar Rozin mengatakan kunci penting dalam pelatihan ini adalah menumbuhkan kesadaran santri untuk berlaku hidup bersih dan sehat. “Hal ini untuk menjadikan pondok pesantren lebih bersih, sehat dan nyaman dalam rangka menunjang proses pembelajaran dan pendidikan yang efektif dan efesien,”katanya.

Perwakilan dari PT PGN Santiaji Gunawan menyambut baik kerjasama yang telah dilakukan dengan RMI NU. Sebagai perusahaan negara, kata dia, PGN mempunyai kewajiban berperan dalam peningkatan kualitas hidup masyarakat terutama santri di pesantren.

“PGN akan selalu mensuport dan mendukung pesantren. Karena itu, kerjasama ini perlu dioptimalkan pda kegiatan selanjutnya,”tandasnya.

Kegiatan yang diikuti santri perwakilan dari kabupaten Blora, Grobogan, Pati dan Rembang juga mendapat dukungan positif dari berbagai pihak termasuk dari pengasuh pondok pesantren Al Hikmah. Mereka ingin agar kegiatan ini dapat diselenggarakan juga di pondok pesantren yang lain.

Hadir dalam pembukaan KH. Abdul Ghoffar Rozin (Ketua Pengurus Pusat RMINU), Santiaji Gunawan (group head strategic stakholder mannagement PT PGN Tbk.),Pengasuh Pondok Pesantren Al Hikmah, Pengurus Cabang PCNU Kabupaten Blora, PW RMINU Jawa Tengah, PCNU Kabupaten Blora, Pengasuh Pondok Pesantren Sekitar Blora dan Peserta Workshop.(adb/ros)

 

 

Comments