DEMAK, Suaranahdliyin.com – Sehari setelah dilantik, anggota DPRD Kabupaten Demak Fraksi PKB Muh. Safii langsung terjun bantu masyarakat membuat kegiatan meramaikan pesta kemerdekaan. Ia bersama masyarakat di beberapa desa di Kecamatan Sayung membuat ragam kegiatan mulai dari perlombaan hingga pengajian umum.
“Hari kemerdekaan memang sudah seharusnya menjadi momentum untuk berkumpul bersama rakyat, tanpa membedakan status,” kata Muh. Safii, Ahad (18/08/24).
Pada kesempatan itu, Muh. Safii bersama masyarakat Sayung melaksanakan perlombaan rakyat seperti tangkap bebek, tarik tambang, gendong bola, topi kail, sepakbola, volly dan lain-lain. Perlombaan itu diikuti ratusan orang dari berbagai unsur masyarakat.
Lebih lanjut, Safii mengatakan penting bagi masyarakat Indonesia untuk merefleksikan nasionalisme dan kebersamaan ini sebagai bekal untuk memperkuat persatuan dan kesatuan kedepan.
Menurutnya, peringatan hari kemerdekaan jangan berhenti sebatas acara seremonial. Melainkan juga pijakan untuk menentukan arah kebijakan ke depan, mulai dari tingkat akar rumput hingga pusat.
“Pelaksanaan kegiatan bersama warga Sayung ini juga menjadi sarana untuk mengumpulkan aspirasi, belanja masalah sekaligus dengar pendapat untuk meramu kebijakan ke depan,” ujarnya.
Yang tidak kalah pentingnya, kata dia, masyarakat harus selalu kita ingatkan perihal jasa para pahlawan. Khususnya yang berada di lingkungan terdekat. Di Kabupaten Demak saja misalnya, ke depan, masyarakat diharapkan bisa lebih mengenal para pahlawan lokal.
“Karena kita tidak mungkin bisa bergembira seperti sekarang ini kalau tidak ada para pahlawan yang dahulu mati-matian berjuang,” ujar dia. (rls)